Jadikan Kematian Sebagai Nasehat

Hidup ini adalah anugerah dari Yang Maha Kuasa. Apapun yang ada di dunia ini tak akan ada tanpa seizin-Nya. Manusia sebagai makhluq yang mulia yang diberi akal,hati dan jasad itu sangat sempurna. Bersyukurlah bagi tiap insan yang terlahir ke dunia ini. Ada nasehat dalam ajaran Islam. Tiap-tiap yang hidup/bernyawa pasti akan ada masanya alias mengalami kematian. Mati ini bukanlah sesuatu yang harus ditakutkan. Namun sesuatu yang harus dipersiapkan. Kematian seseorang itu sudah ada takdirnya. Umur setiap manusia itu sudah ada takarannya. Pada masanya pasti akan berakhir pula kehidupan tiap makhluq yang bernyawa. Yang terpenting bagi setiap insan adalah bagaimana disaat azal tiba melakukan perbuatan yang terpuji atau disebut pula dengan istilah "husnul khotimah",diakhir yang baik. Jadi cukup kematian saja yang menjadi peredam bila nafsu terlena melihat gemerlapnya dunia. Tak ada yang bisa dibanggakan dan dibawa bila badan ini terbujur kaku. Sebaik-baik manusia adalah yang selalu banyak mengingat mati sehingga banyak pula berbuat baik dan persiapannya. Jadi cukuplah kematian sebagai nasehat buat perbaikan hidup ini. Karena tak ada yang abadi kecuali Tuhan Yang Maha Pencipta.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lilin Teruslah Menyala

Keterbatasan Bukan Penghalang Untuk Sukses

Bim Bagian Dari Pengabdianku